Sejarah dan Makna Warna Bendera Palestina yang Mendalam

Sama halnya seperti negara lain pada umumnya, warna bendera Palestina juga memiliki makna dan arti yang sangat penting.


Jika bendera Indonesia memiliki dua kombinasi warna bendera yaitu merah dan putih, maka bendera Palestina menggunakan warna merah, hitam, putih dan hijau.

Sebagai informasi, bendera Palestina pertama kali hadir secara resmi tahun 1948 melalui konferensi Palestina.


Sementara itu, penggunaan bendera Palestina pertama kali terjadi pada tahun 1964 oleh Organisasi Pembebasan Palestina atau (Palestine Liberation Organization/PLO). 


Makna Warna Bendera Palestina

Seperti pada penjelasan di atas, bendera Palestina sekarang memiliki 4 warna yaitu merah, hitam, putih dan hijau. Berikut ini masing-masing makna dari warna tersebut:


1. Merah

Pada bendera Palestina, warna merah awalnya melambangkan bendera pemimpin Islam di Andalusia yang menandakan kemenangan suku Muslim Arab di Afrika Utara dan Spanyol.


Era selanjutnya, warna merah ini memiliki makna sebagai golongan Ashraf dari Hijaz dan golongan Hasyimiyah, para keturunan Nabi Muhammad SAW. 

Pada era yang sama, warna ini juga menjadi lambang Revolusi Arab oleh Syarif Husain.


Setahun kemudian, tepatnya pada tahun 1917, masyarakat Palestina menggunakan warna merah dalam gerakan nasional Arab.


2. Hitam

Salah satu makna pada warna hitam di bendera Palestina yaitu sebagai lambang panji pasukan tempur Nabi Muhammad SAW. 

Beliau selalu membawa bendera berwarna hitam dan putih ketika berperang dalam penaklukan kota Mekkah.


Khusus untuk bendera warna hitam, bendera tersebut digunakan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai ikat kepala komandan perang untuk para pasukannya.


Kemudian ketika masa dinasti Abbasiyah, warna hitam menjadi simbol duka atas pembunuhan kerabat Nabi Muhammad dan untuk memperingati perang Karbala.


3. Putih

Pada saat Dinasti Umayyah memerintah, warna putih adalah simbol untuk mengingat pertempuran pertama Nabi Muhammad di Badr. Selain itu, warna putih juga digunakan untuk membedakan dengan Abbasiyah.


Sebab, ketika masa khalifah Abbasiyah, Palestina lebih memilih menggunakan putih, bukan hitam sebagai warna berkabung. 

Jadi pada intinya, simbol berkabung Palestina tidak dilambangkan warna putih, melainkan hitam.


4. Hijau

Warna hijau dipilih sebagai bentuk kesetiaan Palestina kepada Ali bin Abi Thalib, sepupu Nabi Muhammad yang pernah dibungkus dengan selimut hijau untuk menggagalkan upaya pembunuhan.


Selain itu, warna ini juga mencerminkan sifat Ali Bin Abi Thalib yang berani, jujur, dan adil.

Itulah dia penjelasan mengenai sejarah dan makna warna dari bendera Palestina yang ternyata memiliki arti mendalam. 


Mari kita bangun kembali Palestina agar kembali mendapatkan kehidupan yang seharusnya.


Kirimkan doa dan donasi sekarang untuk wujudkan impian saudara kita di Palestina. Bagikan donasimu melalui BSI Maslahat, lembaga terpercaya pengelola ZISWAF. Mari bersinergi meluaskan meluaskan maslahat.



Bagikan:
Beranda
Bantuan
Infak Cepat
Cari
Akun