4 Cara Sederhana Bantu Penduduk Palestina dari Indonesia

cara berdonasi untuk palestina, bantu warga palestina,

Membantu saudara kita di Palestina tidak harus datang dan memberikan bantuan langsung. Masih banyak cara sederhana bantu penduduk Palestina dari rumah kita di Indonesia. 

 

Meskipun dari jauh, bantuan yang kita berikan mampu membantu secara efektif para korban kekejaman penjajah. 

Seperti apa langkah yang dapat diambil dan bagaimana caranya? Mari simak caranya melalui artikel ini. 

 

4 Cara Sederhana Bantu Penduduk Palestina

Konflik yang tak kunjung padam bagi penduduk Palestina yang telah memakan banyak korban, membuat kita harus bergerak memberikan dukungan. 

Meskipun tidak bisa datang langsung ke sana, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan seperti: 

 

1. Berdoa bagi Rakyat Palestina 

Jangan pernah kita lelah untuk mendoakan mereka yang menjadi korban kekejaman Zionis. Sebagai sesama umat Muslim, kita perlu menyuarakan pembelaan kepada Allah yang akan mengabulkan doa hamba-hamba-Nya. 

Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

 

Allah turun ke langit dunia setiap sepertiga malam terakhir dan berseru, siapa pun di antara hamba-Ku yang berdoa, maka Aku akan kabulkan. Siapa yang meminta, niscaya Aku beri. Dan siapa yang meminta ampun, niscaya Aku ampuni.” (HR. Bukhari no. 6321)

 

2. Aktif Mengkampanyekan tentang Palestina

Salah satu cara bantu warga Palestina adalah dengan terus berkampanye. Tidak harus turun ke jalan, kita bisa memanfaatkan media sosial untuk mengabarkan kondisi terkini rakyat Palestina kepada masyarakat luas. 

Dengan begitu, akan lebih banyak yang membaca dan semakin peduli dengan penderitaan penduduk Palestina. 

 

3. Berhenti Menggunakan Produk penjajah 

Tidak lupa, kita juga perlu menghentikan penggunaan produk-produk buatan atau yang berafiliasi dengan penjajah. 

Karena dengan menggunakannya, kita sama saja memberikan suntikan dana bagi tentara penjajah untuk terus mengusir warga Palestina.

 

4. Memberikan Donasi 

Dari Indonesia, kita juga bisa mengirimkan donasi kepada mereka yang berkesusahan di Palestina. 

Donasi nantinya akan digunakan untuk memberikan bantuan dari makanan, air bersih, hingga perawatan medis. 

 

Cara berdonasi untuk Palestina yang aman dan amanah bisa melalui BSI Maslahat melalui program pembangunan kembali Palestina. 

Donasi akan sampai tepat sasaran demi mendukung harapan saudara kita di Palestina. 

 

Mari, donasi sekarang juga melalui BSI Maslahat dan menjadi bagian dari perubahan nyata bagi penduduk Palestina.

 

 

Bagikan:
Beranda
Bantuan
Infak Cepat
Cari
Akun