Perbedaan sedekah dan wakaf ternyata masih belum banyak diketahui orang-orang. Pada dasarnya, kedua amalan ini memiliki tujuan yang sama yaitu berbuat baik terhadap sesama.
Meski pun sama-sama bernilai pahala, antara wakaf dan sedekah memiliki pengertian hingga ketentuan jenis harta yang cukup berbeda.
Itulah mengapa penting bagi kita untuk memahami perbandingannya agar dapat menentukan jenis amal yang sesuai.
Apa Perbedaan Sedekah dan Wakaf?
Memberi harta ke orang lain dalam bentuk materi maupun non-materi adalah pengertian dari sedekah.
Contoh sedekah dalam kehidupan sehari-hari sangat bervariasi mulai dari uang, senyuman, ilmu, hingga tenaga.
Ketika memberi sedekah, tidak ada jumlah minimal atau maksimal yang perlu kita keluarkan.
Namun, ciri khas dari sedekah adalah manfaat dari pemberian harta bersifat temporer atau sementara.
Hal ini maksudnya jika kita bersedekah sarapan gratis ke anak-anak panti asuhan, kita akan mendapat pahala. Akan tetapi, setelah mereka selesai makan, tidak ada pahala lagi setelahnya.
Itulah beda sedekah dan wakaf. Wakaf merupakan amalan yang memberikan aset tetap tertentu yang bersifat tahan lama dengan tujuan kemaslahatan umat.
Contohnya seperti wakaf masjid, wakaf produktif, wakaf sawah, dan lain sebagainya.
Harta wakaf bisa menghasilkan pemasukan yang bersifat rutin atau suatu aset yang dapat penerima kelola secara produktif.
Manfaat dari wakaf adalah memberikan manfaat berkelanjutan. Tidak seperti sedekah yang bersifat temporer manfaatnya.
Mengutip Rumah Fiqih, terkait kepemilikan harta yang sudah diwakafkan, si pemberi tidak lagi mempunyai hak atas harta itu. Kemudian, tidak boleh memwariskan harta wakaf karena kepemilikannya sudah lepas.
Jadi, perbedaan sedekah dan wakaf tergantung dari jenis harta dan jangka manfaatnya.
Setelah memahami perbandingannya, kini kita bisa memilih amalan yang paling sesuai dengan kondisi diri.
Jika tidak memiliki aset tahan lama seperti tanah atau bangunan, kita masih bisa meraih ridha Allah melalui sedekah.
Sementara jika ingin mendapat pahala jariyah, pilih opsi wakaf untuk kemaslahatan umat seperti pembangunan masjid dan pesantren.
Baik sedekah maupun wakaf, semua itu bisa dilakukan melalui platform Digital BSI Maslahat. Yuk, berbagi sekarang!


