Apakah Gaza adalah Ibukota Palestina? Cek Faktanya Sekarang

Apa ibu kota Palestina itu? Apakah Gaza atau daerah lainnya? Sebagaimana kita ketahui, Palestina merupakan negara yang berada di kawasan Timur Tengah dan saat ini sedang berkonflik dengan penjajah.


Luas wilayah Palestina yaitu 6.220 km² dengan wilayah ibukota yang terus diperdebatkan. Pasalnya, ibukota Palestina mendapatkan pengakuan yang berbeda-beda dari berbagai negara.

Ada negara yang mengakui adanya ibukota Palestina dan ada juga negara yang tidak mengakui.


Apa Ibukota Palestina?

Berikut ini penjelasan mengenai ibukota negara Palestina berdasarkan pengakuan resmi dari berbagai negara di dunia.


1. Klaim Palestina dan Negara OKI

Berdasarkan klaim dari Palestina dan Negara yang tergabung di dalam OKI (Organisasi Kerja Sama Islam), ibukota Palestina adalah Yerusalem Timur.

Palestina memiliki ibukota di Yerusalem Timur berdasarkan perjanjian perbatasan 1967.


2. Pusat Pemerintahan Sementara

Meskipun Yerusalem Timur menjadi ibukota yang banyak mendapatkan pengakuan dari negara lain, akan tetapi roda pemerintahan Palestina tidak langsung dari sana. 

Sebab, kondisi konflik dengan penjajahtidak memungkinkan untuk melakukan hal tersebut.


Saat ini, pusat pemerintahan Palestina berada di Ramallah yang berlokasi di Tepi Barat bagian tengah. Kota Ramallah juga tidak jauh dari Bandara Internasional Tel Aviv.

Ramallah terletak di Pegunungan Yudea, 10 km di utara Yerusalem, dengan ketinggian rata-rata 872 meter di atas permukaan laut. Kota ini bersebelahan dengan Al-Bireh.


Kota Ramallah sempat direbut penjajahketika Perang Enam Hari 1967. Namun, sejak Perjanjian Oslo 1995, Ramallah kembali menjadi bagian Palestina dan dipegang oleh kepolisian Palestina.

Jadi, bisa dibilang secara tidak resmi ibukota Palestina adalah Yerusalem Timur, tetapi roda pemerintahan berada di kota Ramallah. Selain kedua kota tersebut, ada kota besar lainnya yang ada di Palestina yaitu Gaza.


Meski bukan ibukota Palestina, justru Gaza menjadi daerah paling terdampak atas konflik Palestina dan penjajah. Tentu kita tidak bisa berdiam diri saja melihat saudara-saudara kita di Palestina sedang tertimpa musibah.


Kirimkan doa dan donasi untuk saudara-saudara kita yang ada di Palestina. Donasikan sekarang melalui BSI Maslahat, lembaga terpercaya yang mengelola ZISWAF.

Bagikan:
Beranda
Bantuan
Infak Cepat
Cari
Akun