Siapa Saja Sahabat Nabi yang Gemar Berinfak?

Berinfak maupun bersedekah memiliki nilai pahala yang besar di sisi Allah. Itulah mengapa dulu banyak sahabat Nabi yang gemar berinfak, bahkan meski sampai harus menghabiskan harta.


Orang-orang tersebut tidak takut miskin karena percaya setiap kebaikan pasti akan mendapat balasan dari Allah SWT. Ini sesuai firman Allah dalam surat Saba’ ayat 39.


                                                        وَمَا أَنْفَقْتُمْ مِنْ شَيْءٍ فَهُوَ يُخْلِفُهُ ۖ وَهُوَ خَيْرُ الرَّازِقِينَ


“Dan apa saja yang kamu infakkan, Allah akan menggantinya dan Dia-lah Pemberi rizki yang terbaik.”


Kisah Sahabat Nabi yang Gemar Berinfak

Pada zaman Rasulullah SAW, ada beberapa figur sahabat yang terkenal karena kedermawanannya dalam membagikan hartanya kepada orang lain. Berikut beberapa contoh kisahnya:


1. Abu Thalhah

Abu Thalhah memiliki kebun kurma bernama Bairuha yang sangat ia cintai. Kemudian, ia menyedekahkan kebun kesayangannya itu untuk kerabat dan anak pamannya.


Dari kisah Abu Thalhah, kita bisa belajar cara ikhlas untuk bersedekah dengan harta yang sangat kita cintai meski berat. 

Selain itu, mengajarkan kita untuk tidak mencintai harta duniawi dengan berlebihan.  


2. Abdurrahman bin Auf

Kisah Abdurrahman bin Auf juga menginspirasi kita untuk berinfak. Pada masa ketika Rasulullah SAW dan para sahabat berhijrah ke Madinah, Abdurrahman bin Auf membagikan harta kekayaannya kepada sahabat-sahabat yang baru berhijrah.

Dari kisah tersebut, kita bisa belajar untuk berbagi dengan sesama saudara yang membutuhkan.


3. Utsman bin Affan

Sahabat nabi yang gemar berinfak adalah Utsman bin Affan. Banyak kisah yang menyebutkan kedermawanan Utsman dalam membagikan harta yang ia miliki.

Misalnya, seperti saat Utsman menolak tawaran para pedagang untuk menjual makanan dan gandumnya dengan tawaran keuntungan besar. Ia lebih memilih menyedekahkannya untuk kaum muslimin.


Dari kisah-kisah sedekah yang menyentuh hati tersebut, kita bisa meneladaninya dengan melakukan hal yang sama.

Melalui Digital BSI Maslahat, sedekah atau infak akan disalurkan kepada orang-orang yang membutuhkan. 


Contohnya infak beras untuk santri, infak pembangunan masjid, dan sedekah lainnya.  


Yuk, tiru sahabat nabi yang gemar berinfak sebagai amalan andalan kita dengan menyisakan sebagian harta untuk yang membutuhkan!


Bagikan:
Beranda
Bantuan
Infak Cepat
Cari
Akun